Sabtu, 21 September 2013

Browse » home» » » » » Cek Power Supply ATX

Cek Power Supply ATX





Ngebahas tentang Power Supply, Power Supply ATX sudah menjadi Power Supply standar dalam PC komputer sekarang ini. Sangat Berbeda dengan Power Supply tipe AT yang dahulu, saat kita menghidupkan Power Supply ATX ini  tidak langsung menghubungkan tegangan PLN 220VAC melalui sebuah saklar, namun cukup dengan menekan tombol Power yang terhubung ke Mainboard.

dengan begitu kita dapat membongkar pasang Power Supply menjadi lebih mudah, akan tetapi yang menjadi pertanyaan bagaimanakah caranya menghidupkan Power Supply ATX ini tanpa terhubung ke Mainboard?

Oke ini langkah-langkah untuk Cek Power Supply ATX :
  1. Siapkan Power Supply yang akan anda  cek
  2. Lalu Siapkan kabel jumper
  3. Colokan kabel Power ke termina listrik
  4. Ambil konektor Power Supply ATX ( yang 20 pin)
  5. Cari kabel warna hijau (PS On), Untuk menghidupkan Power Supply sambungkan pin kabel warna hijau tersebut dengan kabel jumper ke pin kabel warna hitam (Ground).
  6. Perhatikan putaran kipas, kalau berputar berarti Power Supply hidup.
Begitulah cara untuk mengecek Power Supply ATX tanpa terhubung ke Mainboard. Sebagai catatan Power Supply yang terbukti hidup belum tentu menandakan Power Supply tersebut berfungsi baik, karena mungkin saja setelah dicolokkan ke Mainboard Power Supply tersebut menjadi drop. Jadi cara diatas hanyalah untuk menentukan apakah Power Supply mati total atau tidak.

Tidak ada komentar: